Investor Gathering : Investor Or Trader? Choose Your Passion!

Borap
0

Dalam rangka ikut memeriahkan Dinamika Ekonomi Terpadu ke 11 yang tak lain merupakan Dies Natalis Fakultas Ekonomi Unnes, Unssaf turut menyelenggarakan Investor gathering yang merupakan sebuah pertemuan antar-investor, diselenggarakan pada tanggal 29 April 2017 di Aula Gedung L2 laintai 3 Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Semarang. Acara ini mengusung tema “Investor Or Trader? Choose Your Passion!”, memberikan gambaran mengenai investor dan trader agar peserta dapat segera mengenali passionnya.

            Investor gathering mendatangkan Valdy Kurniawan (Senior Equity Anlyst Phintraco Securities) dan Pak Fanny Rifqi (Kepala IDX Kantor Cabang Semarang). Acara ini diikuti oleh 150 peserta, dimulai pukul 07.30 hingga 12.00. Dimoderatori oleh Saudara Dwi Yuliyanti Barokah (Staffpro Education Dept) sesi materi pertama disampaikan oleh Valdy Kurniawan yang menyampaikan materi mengenai analisis teknikal. Gaya beliau yang masih ‘anak muda banget’
dan penyampaian matei yang ringan serta seru membuat peserta semakin tertarik dan penasaran dengan materi-materi yang akan disampaikan. Sesi materi selanjutnya diisi oleh Bapak Fanny Rifqi El Fuad yang menyampaikan tentang analisis fundamental. Materi ini meliputi makro ekonomi Indonesia dan dunia yang tentunya dapat berhubungan dengan banyak mata kuliah di semua jurusan Fakultas Ekonomi. Sesi penyampaian materi ditutup dengan tanya jawab peserta dengan moderator.

            Setelah itu dilanjutkan dengan pemberian cinderamata kepada moderator dan pemateri. Sebelum acara ditutup, terdapat sesi kuis yang mengulas tentang materi yang baru saja disampaikan. Dipandu oleh MC yang pandai mencairkan suasana, Investor Gathering berjalan dengan lancar dan menarik. Semoga materi yang sudah dismpaikan dapat memberi manfaat buat kita semua, ya!
Tags

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)

#buttons=(Ok, Go it!) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Check Now
Ok, Go it!