Unnes Capital Market Competition, Kompetisi dalam Harmoni

Borap
0
Sabtu, 10 Oktober 2015. Unssaf salah satu Badan Semi Otonom Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Semarang telah berhasil mengadakan serangkaian acara Kompetisi Pasar Modal Tingkat Nasional yang dikuti oleh 40 universitas di seluruh Indonesia. Acara terbagi dalam beberapa babak dalam satu rangkaian kegiatan diikuti oleh semua peserta.
Babak yang pertama merupakan babak online trading competition yang dimulai tanggal 21-25 September 2015 , dimana pada babak ini seluruh peserta diwajibkan untuk melakukan simulasi jual-beli saham dalam jangka pendek menggunakan sistem yang telah disediakan panitia, yakni menggunakan sistem online trading PT. Phintraco Securitas. Pada babak ini, dasar penilaiannya adalah cash balance yang berhasil dihasilkan peserta selama proses trading. Babak online trading competition menghasilkan 20 besar finalis yang wajib mengikuti serangkaian acara babak final yang dilaksanakan di Universitas Negeri Semarang.
Babak final dilaksanakan pada 9-10 Oktober 2015 yang diikuti oleh 20 besar peserta dengan cash balance tertinggi pada babak online trading competition. Babak final terdiri dari beberapa babak, yaitu:
·         Tanggal 9 oktober 2015 :
1.      Babak Check Point
2.      Babak running question
Kedua babak ini merupakan babak yang diikuti oleh 20 besar peserta yang isinya adalah pengerjaan soal-soal yang berkaitan dengan teori-teori pasar modal untuk kemudian hasilnya diakumulasikan dan digunakan sebagai dasar pemiihan 8 besar peserta untuk mengikuti babak selanjutnya.
Selain kedua babak tersebut, pada tanggal 9 oktober 2015 seluruh peserta ikut dalam Conservation Campus Tour yang merupakan kegiatan pengenalan kampus Unnes sebagai Universitas Konservasi kepada peserta UCMC dengan puncaknya pengu
muman 8 besar dan penebaran bibit lele di embung.
·         Tanggal 10 oktober 2015:
1.      Study Case
2.      Beauty Contest
3.      Best of the rest
Peserta yang masuk 8 besar pada hari ini melakukan presentasi hasil analisis kasus yang diberikan pada hari sebelumnya untuk kemudian dipilih 3 besar terbaik yang akan mengikuti babak Beauty Contest. Sedangkan 17 tim yang tidak berhasil lolos mengikuti babak Best of The Rest untuk diambil 1 tim dengan nilai terbaik dan mendapat predikat Best of The Rest.
Puncak acara UCMC ada pada malam hari tanggal 10 Oktober 2015, dimana semua peserta mengikuti coffe break yang telah disiapkan panitia di Vintage Caffe. Hasil dari 2 hari perlombaan diumumkan tepat pada pukul 10.00 wib dengan rincian hasil sebagai berikut:
·         Juara 1 diraih oleh Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.
·         Juara 2 diraih oleh Universitas Padjajaran Bandung
·         Juara 3 diraih oleh Universitas Diponegoro
·         Best of The Rest diraih oleh Prasetya Mulya School of Bussines and Management.

Dalam event kali ini, peserta tidak hanya berkompetisi, namun juga merangkai harmoni antar tim dari Universita lain. Dengan diadakannya Awarding Night, rangkaian Unnes Capital Market Competition 2015 resmi ditutup. Semoga melalui agenda ini menjadi ajang berkompetisi sekaligus ajang pengenalan Unnes sebagai kampus konservasi ke khalayak umum.








Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)

#buttons=(Ok, Go it!) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Check Now
Ok, Go it!